Senin, 29 Desember 2014

[REVIEW NOVEL] #1 THE TRUTH ABOUT FOREVER




      
    The Truth About Forever menceritakan kisah kehidupan Yogas, seorang cowok yang merasa hidupnya sudah tak ada gunanya lagi. Karena itu dia nekat pergi ke Yogyakarta untuk mencari seseorang yang telah membuat hidup dan cita-citanya hancur. Hingga kemudian dia terdampar di sebuah kostan yang “hampir” tutup.
            Kana, seorang gadis yatim piatu yang kini numpang pada tantenya, di sebuah kostan yang kalo dilihat sudah tak layak huni lagi. Kana masih kuliah dan punya cita-cita menjadi penulis. Penulis Best Seller, tepatnya!
            Takdir mempertemukan keduanya. Di tempat kostan yang “hampir” tutup itu. Yogas dan Kana, keduanya berbeda. Yogas yang misterius, dingin dan menyebalkan harus bertemu dengan seorang Kana, cewek pantang menyerah yang terkadang  juga menyebalkan karena sifatnya yang sok mau tau urusan orang lain. Dan Yogas-lah yang jadi sasarannya.
            Cerita dalam Novel ini dikemas dengan sederhana, namun sangat memikat pembaca untuk terus menyelesaikan bacaannya sampai tuntus. Kalo menurutku Novel ini terlalu sederhana, namun luar biasa bikin penasaran. Jujur saja, ini novel Orizuka pertama yang aku baca. Dan virusnya langsung menyerangku untuk terus membaca buku-buku Orizuka yang lain. Karena baca Novel ini juga, aku jadi kepincut cowok kulkas macam Yogas.
            Kana memang baik, bahkan bagi Yogas dia terlalu baik. Tapi, sebaik-baiknya orang baik terkadaang dia juga merasakan ketakutan saat ingin melakukan sesuatu. Termasuk Kana, dia sempat ragu untuk terus membantu dan menemani Yogas saat dia tahu Yogas “berbeda” dari orang-orang lain. Yogas punya penyakit, dan karena penyakit itu Yogas berpikir tak ada gunanya lagi dia mendapat kebahagian. Tujuannya saat ini hanya untuk membalas dendam.
            “Punya penyakit bukan berarti kamu nggak bisa bahagia. Kalo nggak ada yang nemenin kau, aku yang bakal nemenin.” (hal.124)
            Palajaraan yang dapat diambil dari buku ini adalah jangan sia-siakan hidup untuk hal-hal yang sebenarnya tidak perlu. Sependek apapun hidup tetap harus kita hargai, masih ada banyak hal yang bisa kita lakukan sebelum Tuhan memanggil untuk kembali padanya.
KETERANGAN BUKU:
Judul                : The Truth About Forever
Penulis : Orizuka
Editor               : Gita Romadhona
Penerbit            : GagsaMedia
Terbit               : 2013 Cetakan ke II
Tebal                : 304 hal



Tidak ada komentar:

Posting Komentar